Aksi

Edukasi Sungai

Event

Recent Posts

PENULISAN PUISI DALAM RANGKA FESTIVAL LITERASI JAWA TENGAH

PENULISAN PUISI DALAM RANGKA FESTIVAL LITERASI JAWA TENGAH

7/30/2025 Add Comment

Puisi sebagai salah satu bentuk karya sastra yang paling ekspresif telah menjadi medium penting dalam menyuarakan perasaan, pemikiran, dan pengalaman manusia. Ditengah derasnya arus modernisasi dan teknologi digital, kehadiran Festival Literasi Jawa Tengah oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pemerintah Kabupaten Klaten menjadi angin segar yang menghidupkan kembali apresiasi masyarakat terhadap keindahan bahasa dan sastra. Puisi ini sebagai bentuk apresiasi terhadap ibu yang sesuai dengan tema "Ibu dan Anak: Satu Sajak Seribu Cerita Untuk Ibu Dan Perjuangannya; Dari Jawa Tengah Menyapa Dunia."
                        
                    KASIH ABADI


Dekapan hangat dari ibunda bak mentari pagi, 
Mengalir rasa cinta, mengiringi setiap langkah si buah hati,
Senyuman kecil sang anak, cahaya terang di mata ibu,
Tangan mungil yang merengkuh, menjadi makna hidup yang sejati,
Lagu pengantar tidur di malam sunyi, suara lembut pengantar mimpi,
Doa tulus terucap setiap waktu, melindungi sang permata hati.

Ketika dewasa nanti si kecil, kenangan indah takkan terlupa,
Kasih ibu abadi selamanya, mengalir dalam jiwa ananda,
Air mata bahagia bercampur haru, melihat si buah hati tumbuh besar,
Ikatan batin yang tak terputus, cinta ibu hingga akhir hayat, 
Dalam setiap langkah perjalanan, bayangan ibu selalu hadir,
Mengajarkan makna cinta sejati, warisan indah untuk masa depan.

 

Melalui karya ini diharapkan masyarakat dapat lebih memahami dan mengapresiasi pentingnya literasi sebagai pondasi peradaban yang bermartabat, Rabu (30/07/2025).

POSYANDU LANSIA ADIYUSWO DI DUKUH GAJIHAN LOR RW 12: SENAM SEHAT, CEGAH KOLESTROL DAN ASAM URAT

7/16/2025 Add Comment
Selasa, 15 Juli 2025 - Semangat dan kecerian terpancar dari wajah para lansia didukuh Gajihan Lor RW 12 pada Selasa sore, 15 Juli 2025. Dalam rangka kegiatan rutin Posyandu Lansia, warga yang telah memasuki usia lanjut berkumpul di balai RW setempat untuk mengikuti sesi senam bersama dengan mahasiswa KKN UIN 235 dan UNS 123 yang dimuali pukul 15.30 WIB.

Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian terhadap kesehatan lansia yang terus digaungkan oleh kader Posyandu Adiyuswo dan perangkat desa. Dengan mengusung tema "Senam sehat lansia: Cegah Kolestrol, Hipertensi, dan Asam Urat", kegiatan ini bertujuan untuk meningkatan kesadaran lansia tentang pentingnya aktivitas fisik teratur dalam menjaga kesehatan tubuh.

Kegiatan utama kali ini adalah senam yang dirancang khusus untuk membantu mengontrol kadar kolestrol, tekanan darah tinggi (hipertensi), serta kadar asam urat dalam tubuh. Senam dilakukan oleh mahasiswa KKN UIN 235.

Kegiatan diawali dengan pemeriksaan kesehatan ringan, seperti pengecekan tekanan darah dan bera







t badan, kemudian dilanjutkan dengan sambutan ketua kader Posyandu Lansia Adiyuswo sekaligus Ibu Kepala Desa Pandes, setelah itu dilanjutkan dengan senam bersama. Para peserta tampak antusias dan semangat mengikuti setiap gerakan. Beberapa lansia bahkan menyatakan bahwa mereka merasa lebih rileks setelah mengikuti kegiatan ini.

Selain senam, kader posyandu juga memberikan edukasi ringan mengenai pola makan sehat, seperti mengurangi konsumsi makanan tinggi lemak dan garam, serta pentingnya istirahat yang cukup.

Kegiatan ini ditutup dengan ramah tamah, ringan, sambil berbagi pengalaman dan motivasi untuk menjaga semangat hidup sehat di usia senja. Harapannya, kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut secara rutin dan menjadi wadah silaturahmi serta pemberdayaan kesehatan bagi para lansia di desa Pandes dukuh Gajihan Lor RW 12.
Mufia Laundry

Mufia Laundry

7/15/2025 Add Comment

Mufia Laundry

  • Harga        :    Rp. 5.000,00
  • Kategori    :    Jasa
  • Pelapak     :    RINA SETYOWATI
  • Deskripsi   :    Mufia Laundry menawarkan jasa cuci dan setrika pakaian, serta dapat diantar jemput